Sabtu, 17 Oktober 2009

Microsoft security essentials,keamanan khusus bagi pengguna windows



Kalian pasti tahu perusahaan microsoft kan,perusahaan yang menelurkan banyak sekali software yang hampir digunakan semua orang diseluruh dunia.Perusahaan microsoft terkenal dengan microsoft office  dan OS andalannya yang diberi nama general windows,dari windows 2000,windows XP (OS kesayangan saya ),windows Vista (cantik namun memakan memori),dan yang terakhir adalah windows 7 (performance XP + tampilan Vista).

Tapi kali ini saya tidak ingin membahas tentang software dan produk tersebut.Kali ini saya akan membahas software keamanan yang sengaja dibuat khusus oleh microsoft untuk pengguna windows yaitu Microsoft security essentials.Microsoft security essentials merupakan sejenis sistem keamanan yang mungkin bisa saya bilang seperti Antivirus pada umumnya.Pada umumnya Microsoft security essentials merupakan produk yang sengaja disiapkan untuk mengganti product windows defender.Fitur yang dimiliki Microsoft security essentials ini pun juga tidak jauh berbeda dengan yang dimiliki oleh antivirus.Microsoft security essentials memiliki beberapa fitur perlindungan seperti antivirus,spyware,malware,trojan,rootkit,automtic update,dan real time protection.Dari segi tampilan dan user interfacepun tergolong sangat mudah.Bagi anda yang memang pecinta windows,tidak ada salahnya mencoba Microsoft security essentials sebagai fitur keamanan komputer anda.
download (xp)  size (8,7 MB) 
download (Vista / 7) size (4,3 MB)




Software gratis yang lain



0 Komentar:

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

Hargai kami dengan sebuah komentar ataupun rating