Sabtu, 24 April 2010

Cara membuat password pada file dengan software IZArc

Pada kali ini saya akan coba memberikan sedikit tutorial bagaimana cara menggunakan software file compresion IZArc untuk mengkompresi dan mengarsipkan file sehingga memiliki password untuk mencegah dari orang yang tidak berhak membukanya.

Menurut saya,mungkin para pengunjung setia blog ini juga pasti sudah tahu cara menggunakan software ini agar bisa memproteksi file dengan password.Tapi tidak ada salahnya jika saya memberikan tutorial memproteksi file bagi yang belum tahu cara memproteksi file dengan software gratis IZArc.

Sebelum saya menjelaskan tutorialnya saya ingin memberitahu kenapa saya menggunakan software gratis IZArc.Saya menggunakan software gratis ini dengan berbagai alasan :
  1. Saya menyukai software ini karena software ini berlisensi freeware/GRATIS
  2. Ukuran file software IZArc sangat ringan
  3. Software IZArc tidak banyak memakan memori komputer
  4. Software IZArc mendukung banyak sekali format arsip file
  5. Mendukung banyak sekali bahasa,bahkan bahasa Indonesia juga tersedia
  6. Untuk penjelasan lebih detail dan link downloadnya,kalian bisa melihat postingan yang saya buat tentang software gratis ini
Cukup penjelasan dari saya,sekarang langsung saja saya menampilkan tutorialnya :
(+) Pertama kalian harus menginstall software IZArc dahulu
(+) Saat diinstall kalian bisa memilih format bahasa yang diinginkan
(+)Setelah selesai menginstall,langsung kita praktekan cara memproteksi file dengan software IZArc ini

Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah memilih file/folder yang ingin diproteksi
Pada contoh kali ini saya akan memproteksi file dengan nama Module11.pdf.


Setelah file dipilih,klik kanan pada file tersebut,lalu pilih IZArc,kemudian akan muncul dialog baru dan pilihlah jadikan arsip.



Setelah anda pilih jadikan arsip maka akan muncul pop up window yang baru,pada pop window yang baru itu berisi setinggan hasil kompresi dari file yang ingin anda buat.


Pada sebelah kanan ada pilihan menu pengamanan dimana nilai defaultnya "none",pada menu pengamanan itu kalian tinggal ubah saja menjadi nilai yang bukan none,saya memilih pengamanan AES - 128 bit




Jika menu pengamanan sudah anda pilih silahkan tekan tombol tambahkan,setelah tombol tambahan tersebut ditekan maka akan muncul pop up window baru dimana pada pop up tersebut meminta password yang ingin anda buat,serta konfirmasi/retype password anda untuk validasi password.



Setelah password selesai dimasukkan maka,software gratis ini akan langsung mengubah file tersebut menjadi file arsip.Untuk membuktikan bahwa file tersebut telah diproteksi dengan password,saya juga harus membuktikannya.

Saya menamai file tersebut dengan dengan nama Module11.zip,dimana file tersebut merupakan file hasil kompresi dari file utama anda.


Saya akan membukannya,maka akan muncul interface dari software IZArc,tapi kenapa bisa langsung masuk ,katanya dipassword ??? tunggu dulu,coba anda buka file anda yag di dalam file arsip tersebut


Maka akan muncul pop up jendela yang meminta konfirmasi password,jika password yang anda masukkan benar maka file bisa dibuka.


Akan tetapi jika password yang dimasukkan salah maka akan muncul pesan seperti gambar di bawah ini :



Sedikit catatan dari saya,ada baiknya kalian membackup file atau folder yang ingin kalian compresi untuk mencegah kehilangan data akibat lupa password.Saya sarankan anda juga menggunakan bahasa Ingris atau Indonesia agar lebih mudah menggunakan software gratis ini.

Semoga tutorial dari saya bisa sedikit memberikan atau menambah ilmu para pengunjung setia blog ini.Jika ada yang tidak dipahami bisa meninggalkan pertanyaan di kolom komentar.




Software gratis yang lain



1 Komentar:

Suhartono mengatakan...

mantap bos.. terima kasih atas postingannya., sangat membantu sekali.

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

Hargai kami dengan sebuah komentar ataupun rating