Sabtu, 17 Juli 2010

Cara mudah masuk situs web tanpa harus registrasi


   (Rating dari Softholic)
Softholic mania pasti pernah membuka suatu situs baik itu web personal , forum , ataupun toko online. Biasanya pada situs-situs tersebut mengharuskan softholic mania untuk menjadi member / anggota untuk bisa mengakses seluruh situs secara penuh.

Akan tetapi banyak dari softholic mania yang malas untuk menjadi anggota ataupun mendaftar situs tersebut karena terlalu merepotkan ataupun sudah memiliki banyak account yang sudah cukup banyak untuk diingat. Pada kali ini saya akan coba memberikan sedikit tips dan trik sederhana untuk bisa mendapatkan hak akses penuh sebagai member / anggota suatu situs yang mengharuskan regsitrasi.

Sebenarnya ini merupakan tips dan trik lama yang saya sangat sudah yakin banyak softholic mania yang sudah tahu. Bagi yang belum tahu dan penasaran ingin mencobanya bisa melihat tutorial yang saya berikan dibawah ini.
  1. Buka situs Bugmenot. Situs ini merupakan situs tempat kumpulan account dan juga password yang dapat digunakan untuk bypass pada situs yang mengharuskan registrasi
  2. Pada bagian form ganti alamat www.example.com dengan nama alamat situs yang ingin softholic mania jelajah tanpa harus registrasi lalu pilih Get Login. Sebagai contoh saya akan mencari account dan juga password dari forum Bluefame.
  3. Jika sudah maka softholic mania akan dibawa pada tampilan tabel yang berisi account detail. Pada account detail terdapat beberapa informasi yang cukup penting dan harus softholic mania ketahui antara lain
    • Username merupakan nama yang digunakan untuk login
    • Password merupakan kata sandi untuk masuk situs tersebut
    • Other biasanya berisi informasi tambahan dari account seperti e-mail
    • Pada bagian stats berisi persentase kesuksesan account tersebut untuk login berdasarkan dari vote . Semakin tinggi persentase dan vote semakin menunjukkan bahwa account tersebut dapat digunakan.
  4. Sekarang kita sudah dapat account dari situs yang kita inginkan sekarang saatnya kita coba account tersebut untuk login. Saya akan menggunakan account



    Username : nathan69
    Password : kodam156
    Stats 77% success rate (52 votes)

Saatnya kita coba account yang sudah didapatkan
  1. Buka forum Bluefame karena ini merupakan forum yang ingin saya masukki tanpa harus menjadi member
  2. Pada bagian username dan password isikan dengan account detail yang sudah kita dapatkan lalu pilih Sign In
  3. Sekarang sudah dapat terlihat bahwa account yang saya dapatkan bisa berfungsi dan bisa digunakan untuk login di Bluefame

Saya rasa cukup tutorial dari saya mengenai tips dan trik masuk suatu situs tanpa harus registrasi. Akan tetapi saya menyarankan kepada softholic mania untuk mendaftar dan menjadi member secara resmi karena account yang kita dapatkan menggunakan Bugmenot tidak selalu berhasil.




Software gratis yang lain



7 Komentar:

oregon mengatakan...

nice info friend

Anonim mengatakan...

Hello my friend, thank you very much for your visit, good weekend with happiness and peace. Hugs Valter. :)

Anonim mengatakan...

mantafff gan:X

Pusat Pulsa mengatakan...

sipppp :)

Softholic mengatakan...

@all : thks semuanya

antony shuichi akai mengatakan...

keren......
thanks ya admin

Softholic mengatakan...

ok, sama2 ya

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

Hargai kami dengan sebuah komentar ataupun rating